Kata Kunci Yang Paling Dicari

Jika anda seorang internet marketer, mungkin anda sudah tahu rumus mencari penghasilan tambahan lewat internet, entah itu penghasilan dari memasang iklan orang lain di web anda (PPC), atau bahkan menjual secara langsung produk/jasa lewat internet.

Rumusnya adalah menarik sebanyak mungkin pengunjung ke wabsite dengan harapan semakin besar jumlah pengunjung maka semakin besar pula kemungkinan iklan akan di klik atau produk/jasa akan dibeli.

Bahkan jika anda bukanlah seorang internet marketer sekalipun, tentu anda pun berharap anda bukanlah satu-satunya pengunjung website milik anda, melainkan berharap banyak pengunjung yang datang dan membaca tulisan-tulisan yang ada didalamnya.

Perlu diketahui bahwa cara seorang pengunjung menemukan sebuah website adalah 80% lebih dari hasil pencariannya menggunakan mesin pencari (Google, Yahoo, dll), sedangkan sisanya dari sumber lain.

Nah untuk dapat ditemukan oleh jutaan pengguna mesin pencari tersebut, maka anda harus tahu kebiasaan dan kata kunci apa yang paling banyak mereka cari. Adalah Google Insight (www.google.com/insights/search) yang dapat membantu anda menemukan kata kunci apa yang paling banyak dicari pengguna internet baik diseluruh dunia atau negara tertentu, pun hasilnya dapat difilter berdasarkan kurun waktu tertentu misalkan kata kunci yang paling banyak dicari selama tahun 2007 di Indonesia.

Alat ini dapat juga bermanfaat untuk mencari tahu kombinasi suatu kata yang paling banyak dicari, misalnya jika anda memasukkan kata “download” dan mengatur wilayah pencarian “Indonesia” selama tahun “2008” maka akan keluar hasil urutan teratas untuk kombinasi kata kunci “download” yang paling banyak dicari atau diketikkan di mesin pencari, adalah “download film bokep”

Setelah anda mengetahui kata kunci yang paling banyak dicari tersebut, maka langkah selanjutnya tentu mengoptimalkan website anda sesuai dengan kata kunci agar dapat ditemukan pengujung.

Baca juga : Download Ringtone Gratis