Mengenal Tokoh Madame Currie


Marie Sklodowska adalah seorang ahli fisika asal Perancis. Ia adalah istri dari Pierre Curies dan ibu bagi kedua anaknya, Irene dan Eve. Marie Curie adalah ilmuwan pertama di dunia yang menerima Nobel dua kali. Pertama dibidang fisika dan yang kedua dibidang kimia.

Ia juga profesor wanita pertama di Sorbonne. Bersama dengan Becquerel dan Pierre Curie , ia menerima Nobel yang lain atas penemuan radioactive di tahun 1903. Selanjutnya pada tahun 1911 ia lagi-lagi menerima Nobel yang keempat dibidang kimia atas penemuan polonium, radium, dan keberhasilannya dalam mengisolasi radium.

Marie Curie lahir di Warsawa, Polandia pada tanggal 7 November 1867. Ia meninggal pada tanggal 4 Juli 1934 disebabkan oleh kanker darah yang dideritanya. Penyakit kanker darah yang merupakan penyebab kematiannya tersebut ia derita karena terlalu sering terkena kontak langsung dengan radioactive selama ia menjalankan penelitiannya.

Ayahnya adalah seorang guru fisika. Nama Polandia Marei Curie adalah Manya Sklodowska. Manya kemudian diubah menjadi Mania, Marya, dan kemudian Marie, sebuah nama Perancis.

Marie adalah anak bungsu dari lima bersaudara. Ia begitu pintar, sehingga pada saat ia berumur 15 tahun, ia tamat dari Sekolah Menengah dengan ranking tertinggi. Ia dibesarkan dalam keluarga yang miskin, sehingga ia tidak bisa melanjutkan sekolah. Itulah sebabnya ia kemudian memberikan pelajaran private untuk menghasilkan uang.

Sejak Polandia di jajah oleh Bangsa Rusia, perempuan Polandia tidak diizinkan untuk meneruskan pendidikan ke universitas. Dengan alasan tersebutlah ia kemudian pindah ke Paris untuk belajar di Sorbonne University dan kemudian bertemu dengan laki-laki yang menjadi suaminya.