Khasiat Bunga Mawar


Bunga mawar sering dijadikan sebagai perlambang rasa cinta bagi orang yang sedang kasmaran, tapi tahukah anda bahwa bunga mawar dapat bermanfaat bagi kesehatan, diantarnya adalah untuk menyembuhkan penyakit batuk darah dan penurunan bagian uterus setelah melahirkan.

Batuk Darah

Untuk menyembuhkan penyakit batuk darah, seduh 10 gram bunga mawar kering dengan 1 cangkir air panas. Tambahkan gula batu secukupnya, lalu aduk rata dan tutup cangkirnya. Setelah 30 menit, minum air seduhannya 2 kali sehari dengan dosis dan cara yang sama.

Penurunan Bagian Uterus

Penurunan bagian uterus ini biasanya banyak dialami oleh ibu-ibu yang baru melahirkan, untuk mengatasinya, coba lumatkan 30 gram bunga mawar merah kering, lalu tambahkan gula batu secukupnya dan 1 cangkir arak merah, lalu tim. Minum hasil tim 1 kali sehari.