Memory Otak Manusia

Sebelum dijelaskan bagaimana cara meningkatkan memory otak manusia, sebelumnya cobalah untuk mengetes kemampuan mengingat anda dengan cara bacalah daftar kata dibawah ini dengan kecepatan normal. Coba ingat kata-kata itu satu persatu dan jangan ulangi membaca kata-kata yang sudah anda baca. Perlu diketahui bahwa jumlah kata dibawah ini terlalu banyak untuk anda ingat semuanya, jadi cobalah mengingat semampu anda saja :

Daftar Kata :
bayar, kepala, putar, sekarang, panjar, medan, dari, misal , kiri, dan , ke, dari, yang, akan, panjar, sekali, dan, lagi, jelas, Marcos, bersama, inci, dan, misal, mereka, dari, ke, kasus, dan, dari, ulangi, yang, misal, sama, lain.

Sekarang alihkan mata anda dari dafar kata diatas dan jawab pertanyaan dibawah ini :

  1. Dari enam kata pertama daftar diatas, berapa kata yang dapat anda ingat ?
  2. Dari enam, kata terakhir dalam daftar ini, berapa kata yang dapat anda ingat ?
  3. Dapatkan anda ingat kata-kata yang muncul lebih dari satu kali dalam daftar itu ?
  4. Dapatkah anda ingat kata atau kelompok kata yang berbeda secara mencolok dari kata-kata yang lain ?
  5. Dapatkah anda ingat kata-kata yang lain yang ada dalam daftar diatas ?


Metode pengecekan sederhana ini dirancang bukan untuk mengetahui jumlah kata yang dapat anda ingat, melainkan untuk mengetahui bagaimana cara anda mengingatnya. Pada artikel berikutnya akan disajikan metode untuk memperbaiki kelemahan ingatan manusia.

Baca lanjutan atikel : Aspek memory manusia