Pay Per Inclusion

Selain dengan mendaftarkan website melalui pendaftaran gratis melalui open directory atau pendaftaran gratis melalui search engine tertentu, website yang belum terdaftar juga bisa didaftarkan melalui fasilitas pay per inclusion atau pendaftaran dengan cara membayar seperti yang diberlakukan oleh Yahoo.

Tempat mendaftarkan website secara gratis :
Google : http://www.google.com/addurl
MSN : http://search.msn.com/docs/submit.aspx?forum=wsut
Altavista : http://www.altavista.com/addurl/default
Alltheweb : http://www.alltheweb.com/add_url.php.

Kelebihan pay per inclusion dari pada mendaftarkan website secara gratis adalah search engine akan merespon lebih cepat dengan mengirimkan spider engine ke website tersebut atau melakukan pemeriksaan secara manual yang dilakukan oleh tenaga manusia. Yahoo memberlakukan metode ini dengan sebutan Yahoo Express, yaitu pendaftaran berbayar untuk website yang ingin diindex dengan biaya berkisar $299, dan $600 untuk situs dengan isi pornografi.

Tetapi satu hal yang pasti, meskipun pendaftaran website melalui metode berbayar ini akan direspon lebih cepat oleh search engine, namun tidak akan menjamin bahwa website tersebut akan diindex dengan berbagai macam alasan seperti, jumlah halaman website tersebut terlalu sedikit (hanya satu atau dua halaman saja), terlalu banyak link didalam halaman website tersebut (link farm), halaman website yang tidak terstruktur, atau website tersebut merupakan hasil copian dari website lain dan alasan lainnya.

Mengapa demikian ? bukankah pemilik website sudah membayar mahal untuk didaftarkan ke serach engine tersebut ? Jawabannya benar sekali anda sudah membayar mahal, tetapi perlu diketahui bahwa biaya yang dikeluarkan bukan untuk membuat website tersebut diindex, tetapi hanya untuk membuat respon search engine tersebut lebih cepat saja dibandingkan pendaftaran secara gratis (dasar mata duitan.....)

Baca juga : Index vs Ranking