Membuat Animasi Wallpaper

Bosan dengan wallpaper yang itu-itu saja, tetapi malas untuk menggantinya melalui menu Properties di Desktop ? ada cara yang lebih gampang untuk membuat wallpaper anda berganti-ganti dalam jangka waktu tertentu (seperti screen saver) yaitu dengan menggunakan aplikasi Photoshop ImageReady. Caranya, ikuti langkah-langkah sebagai berikut :
  1. Sebelumnya persiapkan terlebih dahulu gambar-gambar yang anda inginkan dan kumpulkan didalam satu folder.
  2. Jalankan aplikasi Adobe Photoshop ImageReady, kemudian buka menu File, Import, dan Folder as Framse. Setelah muncul kotak dialog Browse for Folder, cari folder yang berisi gambar tadi.
  3. Kemudian atur delay setiap gambar parda tab Animations dengan klik Delay
  4. Untuk menyimpannya, buka menu File, Save Optimimized As, dan beri nama file yang diinginkan
  5. Untuk menjalankannya, klik kanan pada desktop dan pilih Properties. Selanjutnya pilih Tab Background dan pilih file tadi.